Friday, January 20, 2017

Ujang si Gojek Hantu


"Halo, ini saya udah di depan permata. Sok aa keluar geura."

"Eh? Maksud bapa di CK Pasirkaliki kan?" Jawabku bingung.

"Permata...sok geura keluar saya udah di seberang ini.."

Prut weh. dia memutuskan telepon.

Har si Bapa naha kitu?

Account gojek di aplikasiku sama dengan yang dipakai si sulung. Teleponnya memakai nomer aku, jadi kalau si Sulung, sebut saja Koy, pesan gojek ya pasti menelepon aku. Repot iya, tapi jadi aku juga bisa memantau prosesnya. Aku pikir Koy sudah kontak lgs dg gojeknya jadi kubiarkan. Aku bisa melihat gojeknya mulai jalan ke arah rumahku.

"Mih, tadi gojek telepon mamih?" Tanya Koy via telp.

Aku menceritakan kebingunganku soal permata dan soal diputusnya telp.

"Itu gojeknya tau-tau jalan sendiri mih, Koy belum naik." Ulasnya bingung, aku tambah bingung. Lalu Koy menambahkan, "Koy pesan gojek baru aja? Mamih isi gopay berapa? Itu saldonya di Koy tinggal 12k."

Wah, kepotong saldonya padahal dia pergi tanpa membonceng Koy. Hahaha. Aya aya wae. Aku menyetujui order baru Go-ride. Aku membuka aplikasi dan melihat emang ada dua bookingan, pusingnya yang jalan sendiri dengan pede bagaikan hantu itu tak bisa aku cancel.

Akhirnya Koy berhasil diantar Kang Sandra (ugh cuco) dan meluncur pulang. Sepertinya aku harus mencari cara untuk komplain si ujang gojek hantu.

Telpku berbunyi lagi. Lagi laris rupanya, banyak yang telp.

"Bu, tadi ibu pesan Gojek ya? Saya salah bawa orang Bu. Abis namanya sama-sama Ujang, jadi waktu penumpang nanya nama ya saya bawa aja."

Nasib nama sejuta umat....

....

Anyway, Pa Ujang baik. Dia yang menelpon call center untuk membatalkan orderan agar saldoku dikembalikan. Tak lama kemudian, Call Center dari Jakarta menelponku dan semuanya rebes.

Sepertinya Pak Ujang meratapi namanya sendiri... Puk puk Ujang. Tapi setidaknya kau bukan hantu ya Pak.

Terus permata itu apa? Tanyakan kepada hantu yang bergoyang. HUSH!

2 comments:

  1. Kunaon atuh mang ujang.....?
    Kade ke di bumi salah narik, disangk narik bojo ari heg nu di betot mitoha wkwkwk

    ReplyDelete